Gelar Pernikahan di Gereja Katedral Saat Aksi 112, Pengantin Ini Dikawal FPI

Pada Sabtu (11/2/2017) hari ini, aksi 112 digelar di Masjid Istiqlal Jakarta dan membuat suasana di sekitar Lapangan Banteng yang mengarah ke Pasar Baru dipadati massa. Kondisi yang sangat padat merayap ini membuat arus lalu lints menjadi tersendat. Hanya satu jalur saja yang dibuka untuk para pengendara yang melintas.

Di tengah padatnya kerumunan massa dari arah Lapangan Banteng, terdapat sepasang pengantin beserta rombongannya yang terlihat berjalan menuju ke Gereja Katedral yang letaknya memang berhadapan dengan Masjid Istiqlal yang merupakan pusat massa.

Karena kondisi jalan di depan Gereja Katedral yang dipadati massa, kendaraan pengantar pengantin tersebut tidak bisa melintas dan hanya bisa mencapai Lapangan Banteng. Mereka pun terpaksa berjalan kaki hingga Gereja Katedral.

Melihat pasangan pengantin dan romongan yang datang, sebagian massa aksi 112 berinisiatif untul memberikan jalan dan mengawal rombongan pengantin tersebut untuk menembus kerumunan massa yang memang membuat jalan jadi padat merayap.

Baca juga: Dukung Aksi 112, Dua Paslon Gubernur DKI Jakarta Ini Ikut Shalat Subuh di Masjid Istiqlal

“Ayo Pak, tenang kami akan kawal sampai ke depan gereja. Ayo, minggir dulu, kita beri jalan untuk saudara kita umat Nasrani yang akan melangsungkan pernikahan,” papar seorang massa aki 112, seperti yang tertera di liputan6.com.

Pengawalan yang dilakukan oleh sejumlah massa aksi 112 ini mendapatkan respon yang sangat baik dari pengantin dan juga rombongan.

“Terima kasih ya, Pak,”  kata pengantin pria yang terlihat mengenakan jas berwarna abu-abu tersebut.

Tidak hanya memberikan jalan untuk pengantin dan rombongannya, karena kondisi sedang hujan beberapa pemuda dari Front Pembela Islam (FPI) juga memayungkan pengantin dan rombongannya sampai ke depan pintu Gereja Katedral.

“Ayo buka jalan, kita tunjukkan umat Islam menjunjung toleransi,” papar seorang anggota FPI yang memayungi pasangan pengantin tersebut.

Sampai berada di halaman gereja, massa kemudian kembali ke jalan. Dan selanjutnya, pengantin dan rombongan masuk ke dalam gereja dan melangsungkan ritual pernikahan. Tidak lupa, salah seorang rombongan pengantin tersebut mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang mengawal mereka.

Comments

Popular posts from this blog

Ini Potret Wanita-Wanita Yakuza

3 SMARTPHONE TERBAIK PALING DITUNGGU DI TAHUN 2017!

Pesawat PM Israel Harus Hindari Wilayah Indonesia